REDAKSIGORONTALO.ID – Bencana longsor yang melanda tambang di Kecamatan Suwawa Timur, Kabupaten Bone Bolango, Polda Gorontalo mengambil langkah cepat untuk membantu masyarakat yang terdampak dengan akan mengadakan dapur umum.
Hal ini disampaikan Kapolda Gorontalo Irjen Pol. Drs. Pudji Prasetijanto Hadi, M.H., siang tadi (11/07) saat melakukan peninjauan di lokasi tersebut. Upaya ini dilakukan guna memastikan kebutuhan makanan bagi warga yang terkena dampak bencana dapat terpenuhi selama masa tanggap darurat.
Kapolda menginstruksikan jajarannya untuk segera mendirikan dapur umum di lokasi terdampak. “Kami berupaya memberikan bantuan secepat mungkin agar masyarakat yang terdampak dapat segera mendapatkan bantuan makanan dan tidak kekurangan dalam situasi sulit ini,” ujar Kapolda.
Lanjutnya, dapur umum ini nantinya akan beroperasi besok pagi hingga malam hari, menyediakan makanan hangat dan bergizi untuk ratusan warga yang terpaksa mengungsi akibat longsor.
“Untuk memastikan kesehatan para pengungsi, makanan yang disediakan di dapur umum ini akan diolah dengan memperhatikan standar kebersihan dan gizi yang baik. Menu yang disajikan meliputi nasi, lauk-pauk, sayuran, dan buah-buahan, serta minuman hangat,” tambahnya.
Untuk saat ini, Polda Gorontalo masih terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah dan instansi terkait untuk memastikan bantuan yang diberikan sesuai dengan kebutuhan warga. “Kami akan terus memantau situasi dan memberikan bantuan yang diperlukan sampai kondisi kembali normal,” ucap Kapolda.
Dengan didirikannya dapur umum ini, Polda Gorontalo menunjukkan komitmennya dalam membantu masyarakat yang terkena dampak bencana longsor di Kecamatan Suwawa Timur. Langkah ini tidak hanya menyediakan kebutuhan pokok, tetapi juga memberikan semangat dan harapan bagi warga yang sedang mengalami masa sulit.